Monday 31 October 2016

Perawatan Alami! 6 Manfaat Kopi Untuk Wajah

Kopi adalah salah satu minuman yang disukai oleh banyak orang. Beberapa orang memanfaatkan kopi untuk menahan diri dari rasa kantuk. Tapi siapa yang menyangka jika kopi yang memiliki rasa sedap dapat digunakan untuk perawatan wajah. Manfaat kopi untuk wajah sudah menjadi rahasia umum bagi wanita di dunia. Simaklah manfaat dari kopi ini!

Inilah Manfaat Kopi untuk Wajah



Wanita adalah kaum yang sangat peduli akan penampilannya, bahkan mereka rela mengeluarkan banyak uang untuk perawatan tersebut. Tak tanggung-tanggung, mereka melakukan operasi hanya untuk mengubah penampilan menjadi apa yang mereka inginkan. Tapi tak jarang hal ini memberikan efek samping yang negatif. Oleh karena itu, penggunaan kopi adalah cara terbaik untuk mendapatkan kecantikan secara alami.
Berikut ini adalah 6 manfaat masker dari kopi untuk perawatan wajah, yaitu:

1. Mengecilkan Pori-pori Pada Wajah


Tekstur wajah yang tidak halus biasanya disebabkan karena pori-pori terlalu besar. Apabila kita rutin menggunakan kopi sebagai masker maka lambat laun pori-pori di wajah kita akan semakin mengecil dan wajah akan halus.

2. Mengatasi Wajah Berminyak

Wajah yang berminyak akan rentan dengan jerawat. Selain itu, wajah berminyak terlihat lebih kusam dan menyebabkan banyak kotoran mudah menempel pada wajah. Masker kopi dapat mengatasi wajah berminyak ini sehingga wajah lebih lembab apabila dilakukan maskeran secara rutin. Inilah manfaat kopi untuk wajah berminyak.

3. Mengatasi Wajah Kusam

Kopi memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi sehingga bisa digunakan untuk melindungi kulit dari radikal bebas. Selain itu kopi dapat mengangkat kulit mati di wajah sehingga wajah akan terlihat lebih cerah jika masker digunakan secara teratur. Masker kopi juga akan membuat wajah menjadi lebih segar.

4. Melembutkan dan Menghaluskan Kulit

Kopi dapat digunakan sebagai scrub sehingga membuat kulit lebih halus. Tak semua wajah memiliki tekstur kulit yang halus sehingga kita dapat menggunakan kopi sebagai solusi terbaiknya.

5. Mengatasi & Menyamarkan Bekas Jerawat

Jerawat adalah masalah utama bagi para wanita. Selain mengganggu penampilan, terkadang jerawat menimbulkan rasa sakit. Oleh karena itu, jerawat sangat dihindari oleh semua orang. Ketika jerawat muncul, sebagian besar orang akan memecahkan jerawat tersebut karena ingin segera menghilangkannya. Tapi hal ini justru akan meninggalkan bekas noda pada wajah. Bahkan jika kita tidak menggunakan cara yang tepat, noda tersebut tidak akan hilang. Oleh karena itu, penggunaan masker kopi dapat menghilangkan bekas jerawat tanpa efek samping.

6. Menghilangkan Komedo

Komedo biasanya muncul di sekitar hidung. Apabila komedo tidak segera dihilangkan, maka akan berubah menjadi komedo hitam dan pada akhirnya akan susah untuk dihilangkan. Masker kopi dapat mencegah adanya komedo bahkan masker kopi dapat menghilangkan komedo pada hidung. Cukup dengan meletakkan masker kopi pada bagian hidung akan membuat komedo terangkat dan hidung menjadi bersih.

Cara Membuat Masker Kopi

Setelah kita tahu begitu banyaknya manfaat kopi untuk wajah dan kulit, maka tidak ada salahnya jika kita mencoba membuat masker dari kopi, yakni:

1. Cara pertama dapat dilakukan sebelum mandi.

Siapkan kopi yang telah menjadi ampas secukupnya kemudian gunakan pada kulit dngan menggosok-gosoknya secara perlahan pada wajah sambil melakukan pemijatan lembut. Lakukanlah hal ini selama 10 menit kemudian tunggu hingga 10 menit hingga kopi mengering. Setelah itu bersihkan dengan sabun pembersih wajah.

2. Cara kedua dapat ditambahkan dengan madu secukupnya.

Campurkan kopi dan madu secara merata kemudian oleskan ada wajah dan lakukanlah hal seperti cara pertama. Diamkan masker sekitar 20 menit kemudian bersihkan dengan air hangat dan diulangi dengan air dingin untuk menutup pori-pori.

3. Cara ketiga dengan menambahkan 1 butir telur bagian putihnya.

Campur kedua bahan secara merata kemudian gosok-gosoklahpada wajah secara perlahan. Tunggu masker hingga mengering sekitar 15 menit. Kemudian bilaslah menggunakan air dingin.
Demikian manfaat kopi untuk wajah dan cara membuat masker kopi. Kita akan mendapatkan manfaat dari kopi secara maksimal jika masker digunakan secara rutin sekitar 2 sampai 3 kali seminggu. Selain itu, dengan tambahan bahan seperti telur dan madu akan memaksimalkan fungsi dari kopi tersebut.


No comments:

Post a Comment