Monday 31 October 2016

3 Manfaat Air Beras untuk Wajah agar Cantik

Jangan langsung buang air beras yang sudah bersih bekas mencuci beras. Ternyata, sangat banyak manfaat air beras untuk wajah yang bisa didapatkan. Tak heran sudah banyak produk kecantikan sekarang ini yang menjadikan beras sebagai bahan utama pembuatnya. Ingin tahu cara alami penggunaan air beras ini untuk meningkatkan penampilan kamu? Simak ulasannya melalui artikel berikut.

Beberapa Manfaat Air Beras untuk Wajah



1. Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Mudah

Jangan lagi takut jika jerawat menyerang kulit kita. Pasalnya, manfaat air beras untuk wajah berjerawat sangat signifikan yaitu dapat menghilangkan bekas jerawat dengan cepat dan mudah. Bukan hanya jerawat, flek hitam yang muncul karena cahaya matahari pun juga bisa pergi sehingga wajah terlihat lebih mulus dan lebih bercahaya.
Memang pengolahan air beras untuk perawatan bekas jerawat ini memakan waktu lama, tetapi hasilnya sudah dibuktikan oleh banyak orang dan tentu tanpa efek samping. Pengolahannya adalah sebagai berikut. Pertama, siapkan air cucian beras yang sudah bersih (air terakhir sebelum beras akhirnya ditanak) secukupnya.
Endapkan air cucian tersebut selama beberapa jam sampai bagian yang seperti tepung terkumpul di bawah. Selanjutnya pisahkan air dari tepung beras tersebut dan ambil tepungnya yang masih basah. Balurkan tepung beras tadi ke seluruh bagian wajah yang memiliki flek atau bekas jerawat. Lakukan perawatan ini 1 sampai 2 kali seminggu agar noda hitam hilang sesegera mungkin.

2. Mengontrol Kelebihan Minyak Di Kulit Wajah

Jika jerawat yang bermunculan di wajah kita disebabkan oleh minyak berlebih, jangan lagi bingung karena air beras tetap bisa menjadi jawabannya. Manfaat air beras untuk wajah kulit berjerawat ini juga sama ampuhnya seperti menghilangkan noda hitam bekas jerawat. Cara penggunannya sangat mudah, sisihkan saja air beras yang sudah bersih bekas mencuci beras setiap pagi.
Cuci wajah terlebih dahulu dengan sabun pembersih wajah dan setelah selesai, cuci kembali wajah dengan air beras yang sudah disiapkan. Niscaya minyak di wajah akan berkurang seharian penuh dan wajah lama kelamaan juga akan terlihat jauh lebih cerah. Lakukan hal ini setiap hari setelah kamu memasak nasi.

3. Pemutih Kulit Yang Alami dan Ampuh

Saat kita merasa kulit wajah sudah kurang cerah, jangan langsung beralih ke obat-obatan kimiawi. Sebaiknya gunakan dahulu bahan alami seperti air beras yang ampuh dengan manfaat air beras untuk wajah cantik. Beras memiliki bahan pemutih kulit alami yang sudah digunakan oleh banyak orang, khasiatnya tak kalah dengan susu yang dicampur bersama minyak zaitun.
Kelebihannya tentu saja lebih murah dan tidak memberikan efek samping seperti beberapa body lotion di pasaran yang mungkin kurang cocok dengan kulit kita. Pengolahan air beras ini cukup sederhana, pertama-tama cuci beras dengan air di dalam sebuah wadah.
Selanjutnya saring beras dan cuci kembali sampai air yang didapatkan benar-benar bersih. Simpan air bekas saringan tersebut ke dalam sebuah botol dan biarkan semalaman sampai bagian tepung beras mengendap dari airnya. Keesokan paginya, pisahkan endapan maupun air dalam wadah berbeda. Gunakan endapan sebagai scrub di wajah kemudian bilas wajah menggunakan air beras.


No comments:

Post a Comment