APA ITU DIET DIABETES MELLITUS ?
Diet diabetes mellitus merupakan pengaturan pola makan bagi penderita diabetes mellitus berdasarkan jumlah, jenis, dan jadwal pemberian makanan.
MENGAPA HARUS MENJALANI DIET INI ?
• Mengatur kadar gula dan lemak dalam darah
• Mendapatkan dan mempertahankan berat badan normal/ideal
• Mencapai status gizi yang adekuat
PRINSIP DIET INI YAITU ?
3 J : 1. Makan dengan jadwal teratur
2. Pemilihan jenis makanan yang sesuai
3. Mengkonsumsi makanan dengan jumlah yang sesuai
MAKANAN APA SIH YANG DIANJURKAN ?
• Sumber Karbohidrat Kompleks
Nasi, roti, gandum, jagung, mie, kentang, singkong, ubi, havermout
• Protein Hewani
Ayam tanpa kulit, daging tanpa lemak, ikan, dan telur maksimal 2 x/minggu
• Sayuran
Semua sayuran dianjurkan terutama yang berserat tinggi
• Buah
Semua buah dianjurkan terutama yang berserat tinggi kecuali semangka, sawo, mangga manis, durian, nangka masak
MAKANAN YANG TIDAK DIANJURKAN
• Makanan dan minuman yang mengandung gula sederhana seperti gula pasir, susu kental manis, dodol, cake, selai, sirup, kue tart
• Makanan yang mengandung lemak jenuh
• Makanan yang mengandung banyak garam seperti ikan asin, telur asin, makanan yang diawetkan seperti saus, kecap, abon, sarden kaleng, buah kalengan
APA ITU HIPOGLIKEMIA ?
Pada penderita diabetes akan sering mengalami hipoglikemia yaitu keadaan dimana kadar gula dalam darah terlalu rendah
GEJALA HIPOGLIKEMIA
• Keluar keringat dingin
• Gemetar, pusing, lemas
• Perih di ulu hati
• Mata berkunang-kunang
APA YANG HARUS DILAKUKAN JIKA MENGALAMI HIPOGLIKEMIA ?
Minum segelas air sirup atau larutkan 2 sendok makan gula pasir ke dalam 200 cc air putih, makan permen dan segera berkonsultasi dengan dokter anda
HAL-HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN :
• Porsi makan pasien disesuaikan dengan kebutuhan kalori sehari
• Pemanis yang diberikan adalah pemanis yang rendah kalori
• Kecap yang digunakan adalah kecap DM rendah kalori
• Untuk selai isi roti menggunakan selai DM, keju low fat
• Untuk susu digunakan susu non fat
• Snack yang diberikan adalah snack khusus yang dibuat dengan menggunakan gula DM
• Bahan makanan tinggi lemak (santan kental, telur maksimal 3 butir/minggu, daging sapi berlemak, daging ayam dengan kulit, susu full cream) dan bahan makanan yang diawetkan sebaiknya dihindari
• Olahraga teratur sesuai dengan kondisi dan anjuran dari dokter.
No comments:
Post a Comment